Header Ads

Aghnan Pramudihasan
  • Breaking News

    WMBD 2014 di Nol Km Jogja

    World Migratory Bird Day (WMBD) merupakan....

    Kegiatan ini rencananya di selenggarakan pada tanggal 10-11 Mei 2014 di Merapi, namun diubah menjadi tanggal 11 Mei 2014 di Kota Jogja. Tepatnya di nol kilometer.

    Acara dimulai pukul 07:00 sampai siang kayaknya. Namun saya terlambat karena suatu hal. Yang pertama, sejak pagi hari jalanan sudah penuh dengan pesepeda yang mau mendapatkan es krim gratis, sebut saja es krim Woles.

    Yang kedua karena kunci sekre Bionic yang terbawa Mas Kir karena kurang komunikasi. Saya, Andi, dan Mas EP harus mencari dan menunggu beberapa saat. Yang ketiga karena menunggu teman.

    Meskipun terlambat beberapa menit, acara baru dimulai. Banner WMBD sudah terpasang di pagar. Beberapa foto-foto burung hasil pengamatan terpajang di pagar. Maskot elang jawa sudah melambai-lambai.

    Tak hanya itu, brosur dan stiker WMBD diberikan kepada rombongan yang melewati tempat tersebut. Kain putih sebesar 3x2 meter bertuliskan Dukung Konservasi Burung dengan tandatangan dari anggota PPBJ (Paguyuban Pengamat Burung Jogja) dan pengunjung.

    Dari titik ini, kita dapat melihat beberapa burung yang termasuk tidak terlalu takut degan manusia. Ada burung gereja, cucak kutilang, dan wallet atau cawu ya.

    Buat yang penasaran, silahkan datang ke nol kilometer.

    Salam Es Krim,

    @Aghnanisme
    7DE98CF2

    2 comments:

    Terima kasih sudah berkunjung.
    Tinggalkan komentar Anda dan kami akan mengunjungi halaman Anda.